BP3TI (Balai Penyedia dan Pengelola Pembiayaan Telekomunikasi dan Informatika) mengadakan Seminar Nasional Sosialisasi Redesain USO dengan tema “Upaya Penanggulangan Konten Hoax Dalam Media Sosial”
Acara ini di gelar di Ratu Hotel, Cipare, Kota Serang, Provinsi Banten, Hari Sabtu tanggal 23 September 2017 hari ini.
Acara dibuka oleh tarian tradisional Tari Walijamaliha, tarian sambutan dari Banten.
Seminar ini dihadiri oleh
HJ. Kartika Yudhisti, B, Eng, M.Sc, – Anggota Komisi I DPR RI selaku Narasumber.
Kartika menyampaikan bahwa “Acara ini sangat bermanfaat untuk masyarakat Indonesia, karena ini merupakan upaya edukasi untuk mengajarkan masyarakat satu level lebih tinggi dalam memahami kondisi yang terjadi belakangan ini tentang Hoax.”
“Hoax menjadi perbincangan hangat di media massa maupun media sosial, lebih banyak dianggap sangat meresahkan publik dengan informasi yang tidak dipastikan kebenarannya” Pungkas Kartika.
Materi acara ini juga diisi oleh beberapa narasumber ahli seperti Rieke Iskandar Pengamat Media Sosial dan juga dosen kampus ternama di Jakarta, selain Rieke hadir juga pembicara dari Kemkominfo RI, Latifa Hanum, Kadiv Hukum dan Humas BP3TI, Kemkominfo RI.
Latifah mengatakan bahwa “USO ini mendukung Nawacita Presiden Bapak Jokowi, karena kita tidak harus melulu melakukan upaya pembangunan di kota-kota saja, tetapi juga dari daerah-daerah perbatasan. Agar semua wilayah di Indonesia sekalipun tempat terpencil harus mendapatkan akses internet yang baik.”
Seminar Nasional ini ikuti oleh pelajar, mahasiswa, karang taruna, organisasi kepemudaan, dengan jumlah peserta sekitar 200 orang.