Home Report Koalisi Masyarakat Profesional Anti Korupsi Akan Gelar Aksi Demo Di KPK

Koalisi Masyarakat Profesional Anti Korupsi Akan Gelar Aksi Demo Di KPK

0
SHARE

Jakarta, REPORT INDONESIA – Koalisi Masyarakat Profesional Anti Korupsi akan melakukan aksi demo dilakukan oleh ratusan pendemo yang dipimpin oleh Korlap Aksi, Akmal Jaya yang akan dilakukan di depan Gedung KPK JL. HR. Rasuna Said Jakarta Selatan, pada Senin(10/9/2018).

Menurut Korlap Aksi, Akmal Jaya, KPK diminta untuk menggali sejauhmana peran Sofyan Basir, Dirut PLN dalam skema kerjasama proyek PLTU Riau-1.

Dalam aksi yang akan dilakukan pada hari Senin,(10/9/2018) Koalisi Masyarakat Profesional Anti Korupsi dengan tegas menuntut KPK segera usut tuntas PLN tanpa pandang bulu, usut tuntas kasus PLTU RIAU 1 dan pihak-pihak terkait tanpa tebang pilih dan segera tangkap dan adili Dirut PLN, Sofyan Basir dan Mensos, Idrus Marham serta pihak-pihak terkait yang diduga terkait dengan kasus korupsi proyek PLTU Riau 1, dimana sebelumnya KPK telah menangkap OTT Eni Saragih, Politisi Partai Golkar/Komisi VII DPR RI dan pengusaha yang terlibat dalam kasus ini yaitu Johanes Kotjo.

Koalisi Masyarakat Profesional Anti Korupsi dalam aksinya nanti akan mengusung Tema :” Dukung KPK Untuk Tuntaskan Karena PLN, PLTU Riau 1 Dan Segera Mentersangkakan Sofyan Basir, Dirut PLN “.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here