Home Report Bobby Ciputra : Digitalisasi Negeri Mendorong UMKM Optimalkan Internet Sebagai Sarana Edukasi...

Bobby Ciputra : Digitalisasi Negeri Mendorong UMKM Optimalkan Internet Sebagai Sarana Edukasi dan Bisnis

0
SHARE
Ketua Pelaksana Digitalisasi Negeri Tahun 2021, Bobby Ciputra, S.I.P, saat memberikan sambutannya pada kegiatan Digitalisasi Negeri Tahun 2021 yang berlangsung di Tara Hotel Yogyakarta, Rabu (10/02/2021).

REPORT INDONESIA. YOGYAKARTA. Melalui Bakti Kominfo RI, Digitalisasi Negeri hadir dengan tujuan untuk :

  1. Mendorong UMKM agar mengoptimalkan pemanfaatan internet sebagai Sarana edukasi dan bisnis.
  2. Mendorong dan memotivasi agar masyarakat Indonesia mampu menjadi pelaku Industri Startup dan Ekonomi Digital demi meningkatkan kesejahteran.
  3. Mewujudkan jaringan informasi serta media komunikasi dua arah antara masyarakat dengan masyarakat maupun dengan pihak lainnya.
  4. Masyarakat dapat menggunakan atau mengakses internet serta bertukar informasi dan komunikasi menjadi lebih bermanfaat.
  5. Juga agar pelaku UMKM dapat memaksimalkan daya pasar melalui media sosial dan digital.

Hal ini disampaikan Ketua Pelaksana Digitalisasi Negeri Tahun 2021, Bobby Ciputra, S.I.P, saat memberikan sambutannya pada kegiatan Digitalisasi Negeri Tahun 2021 yang berlangsung di Tara Hotel, Rabu (10/02/2021).

Suasana kegiatan Digitalisasi Negeri Tahun 2021 yang berlangsung di Tara Hotel Yogyakarta, Rabu (10/02/2021)

Dalam kegiatan ini turut pula dihadiri Wakil Wali Kota Yogyakarta Drs. Heroe Poerwadi, MA, Direktur Sumberdaya dan Administrasi Bakti Kominfo RI Indah Fadhilah Mathar, Ketua Umum HIPMI BPC Kota Yogyakarta Fajarruddin Achmad Muharom.

Para undangan dan peserta saat mendengarkan sambutan Ketua Pelaksana Digitalisasi Negeri Tahun 2021, Bobby Ciputra, S.I.P, pada kegiatan Digitalisasi Negeri Tahun 2021 yang berlangsung di Tara Hotel Yogyakarta, Rabu (10/02/2021).

Pada kesempatan ini Ketua Pelaksana Digitalisasi Negeri Tahun 2021, Bobby Ciputra, S.I.P juga menjelaskan Kota Yogyakarta adalah rangkaian ketiga dalam Pelatihan peningkatan sumber daya manusia menuju UMKM go digital yang diselenggarakan oleh BAKTI Kominfo RI.

Ketua Pelaksana Program Digitalisasi Negeri Tahun 2021, Bobby Ciputra saat menyerahkan Plakat kepada Wakil Wali Kota Yogyakarta, Drs. Heroe Poerwadi, MA. Di dampingi Fajarruddin Achmad Muharom selaku Ketua Umum HIPMI BPC Kota Yogyakarta, pada kegiatan Digitalisasi Negeri Tahun 2021 yang berlangsung di Tara Hotel Yogyakarta, Rabu (10/02/2021). (Ki-Ka)

“Kegiatan Pelatihan ini diikuti oleh para pelaku UMKM yang telah mendaftar dan melalui seleksi sebelumnya. Peserta yang hadir secara langsung di Hotel Tara Yogyakarta sebanyak 30 orang dan peserta yang bergabung secara online sebanyak 100 orang,” ujar Bobby.

Dirinya mengharapkan dengan diadakannya kegiatan ini dapat semakin menambah wawasan para peserta tentang digital dalam mewujudkan jaringan informasi di era digital, karena UMKM  mempunyai peran yang begitu penting dalam dunia perekonomian Indonesia, dan juga sebagai jalan alternatif dalam membuka lapangan kerja yang baru, tutupnya.

Untuk diketahui kegiatan Digitalisasi Negeri dengan tema “Pelatihan Peningkatan Sumber Daya Manusia Menuju Produk UMKM Go Digital 2021” ini berlangsung selama dua hari di Kota Yogyakarta yakni pada tanggal 10 dan 11 Februari 2021.

Kegiatan yang berlangsung juga selalu menerapkan protokol kesehatan yang dimana setiap peserta aktif menggunakan masker, hand sanitizer dan juga aktif menjaga jarak.