Report Indonesia. Bunda pasti sudah tau, Jaman now, kondisi jajanan di sekitar sekolah yang beraneka ragam jenisnya, tak jarang membuat Si Kecil tertarik. Padahal jajanan tersebut belum tentu terjamin gizi dan kebersihannya.
Untuk menghindari Si Kecil jajan sembarangan, Bunda bisa membawakannya bekal sekolah. Selain lebih terjamin kebersihannya, Bunda juga bisa bisa memastikan makanan yang dimakan Si Kecil memenuhi gizi seimbang.
Berikut 3 manfaat untuk Si Kecil jika membawa bekal sekolah :
1. Terjaminnya Gizi dan Nutrisi
Dengan membawakan bekal, Bunda bisa memastikan kebutuhan nutrisi Si Kecil yang sehat setiap hari, khususnya saat di sekolah. Tubuh anak usia sekolah (berusia 6-12 tahun) juga terus bertumbuh sekalipun tak sepesat balita.
Pada masa pertumbuhan ini, Si Kecil membutuhkan banyak zat gizi penting, seperti protein, vitamin A, vitamin C, zat besi, dan kalsium. Dengan membawakan bekal ke sekolah, Bunda turut membantu Si Kecil untuk memenuhi kebutuhan zat gizi.
2. Lebih Sehat dan Higienis
Si Kecil pasti sering kali memilih makanan yang kurang higienis saat jajan karena masih belum memiliki kemampuan memilih makanan yang benar-benar sehat dan bersih.
Dengan membawa bekal ke sekolah, makanan Si Kecil tentunya akan jauh lebih sehat dan higienis karena makanan tersebut di olah langsung dan bahan-bahannya dicuci terlebih dahulu. Bunda bertindak tidak hanya sebagai pengolah tapi juga mengawasi agar makanan Si Kecil tetap terjaga.
3. Meningkatkan Energi dan Konsentrasi
Dengan mencukupi kebutuhan nutrisi Si Kecil, kemampuan konsentrasinya pun akan menjadi lebih baik sehingga dapat dengan mudah menyerap pelajaran di sekolah. Hal ini juga akan mendukung perkembangan kognitif Si Kecil dan jadi berprestasi di sekolah.
Sebuah penelitian yang dipublikasikan oleh Journal of School Health tahun 2008 melaporkan, anak sekolah yang makan sayuran, buah-buahan, protein, dan sedikit kalori dari lemak mempunyai performa yang baik. Tubuhnya menjadi lebih berenergi karena gizi yang selalu terpenuhi akan menolong Si Kecil untuk melakukan aktivitas di sekolah dengan bugar dan prima.
Jadi, dengan Si Kecil membawa bekal ke sekolah akan ada banyak manfaatnya, mulai dari segi nutrisi, kebersihan, bahkan hingga capaian akademis.
Akan tetapi, jika Bunda terasa repot dan sulit mencari waktu untuk mengolah bekal Si Kecil, Bravo Kitchen kini menghadirkan solusi yang praktis dan hemat untuk membantu Bunda membuat Bekal Si Kecil dengan variatif makanan yang disesuaikan kebutuhan Si Kecil.
Bunda jadi tak usah lagi pusing menyusun jadwal bekal Si Kecil, pergi ke pasar untuk belanja dan mengatur waktu masak. Karena semua itu sudah di siapkan oleh Bravo Kitchen, sebuah katering yang khusus menyajikan bekal sekolah Si Kecil.
Untuk pemesanan, Bunda bisa langsung WA Bravo Kitchen ke nomor 0811 1197 711.